PAPAN PAJANGAN KARYA KELAS V SDN PASIRBELENDUNG

Papan Pajangan Karya? 
Menurut pemahaman saya, kelas adalah ruangan dunia belajar siswa yang akan turut berpengaruh terhadap mental juga gaya belajarnya. Oleh karena itu, kelas perlu ditata dengan sangat baik. Adapun papan pajangan karya merupakan salah satu bagian dalam penataan kelas. 

Papan pajangan karya atau display class biasanya berisi karya alias hasil kreativitas siswa selama pembelajaran. Karya yang dipajang bisa merupakan hasil karya semua siswanya atau hanya karya-karya terpilih saja. Karya yang dipajang juga tidak hanya terpaku pada satu tema pelajaran, tetapi bisa merupakan kumpulan dari beberapa tugas pelajaran. Karya yang dihasilkan ini biasanya digunakan guru untuk melihat perkembangan siswanya melalui instrumen penilaian portofolio. 

"Penilaian Portofolio adalah teknik penilaian yang dilakukan dengan cara menilai hasil karya peserta didik yang berupa kumpulan tugas, karya, prestasi akademik/non akademik, yang dikerjakan/dihasilkan peserta didik". 

Saya juga memajang papan pajangan karya di kelas. Meski belum seindah atau serapih pajangan karya selayaknya, tapi saya kini mulai sedikit tahu apa makna display class ini untuk para peserta didik. Berikut ini saya akan sampaikan poin-poinnya. :) 

Manfaat Adanya Papan Pajangan Karya di Kelas? 

Dari selama satu tahun mengajar di sekolah dasar, kini saya baru bisa menyampaikan sedikitnya lima poin manfaat dari adanya papan pajangan karya di kelas. 
Here are the points
  1. Memberikan penghargaan atas kesungguhan siswa dalam membuat, mengerjakan, menghasilkan karyanya. Setiap manusia, termasuk anak-anak sekolah dasar, mereka senang sekali dihargai, mendapat pujian, juga perlakuan baik. :) 
  2. Membiasakan mereka untuk membaca. Ya, biasanya mereka akan sangat penasaran akan seperti apa karya yang dihasilkan temannya, atau karya siapa yang paling menarik. 
  3. Menjadi motivasi yang besar untuk para siswa untuk terus berkarya, berkompetisi dengan sehat. Ini terjadi jika telah tertanam pemahaman dalam benak peserta didik bahwa papan pajangan karya adalah bukti penghargaan, suatu prestasi, dan pencapaian yang harus dia coba dapatkan! 
  4. Membantu memudahkan guru dalam penilaian dan menentukan ide kreatif lainnya. Kita sebagai guru, akan sangat mudah melihat perkembangan peserta didik, memberi nilai, bahkan mencari ide baru untuk menentukan proyek pembelajaran selanjutnya. 
  5. Menjadi bahan evaluasi bagi guru dan siswanya terhadap proses pembelajaran yang telah dilakukan. Tentu saja, dengan dipajangnya karya secara rutin akan terlihatlah bagaimana peningkatan hasil belajar, atau sebaliknya, apa kekurangan yang masih ada dan perlu diperbaiki lagi. 


Nah, pembaca blogku tercinta, itulah serangkaian kata yang bisa saya sampaikan. Pentingnya ada papan pajangan karya ini tentu masih relatif, tergantung kebutuhan guru juga dukungan lainnya. KHusus yang saya rasakan, adanya pajangan karya ini sangat membantu. Jika merasa tertarik atau terinspirasi untuk melakukannya, selamat mencoba ya! 
Tetaplah bersemangat! Hidup PGRI! Hidup Guru! Ayo sehatkan dan cerdaskan anak bangsa! Hee.. :)

Berikut ini ada video amatir saya mengenai isi papan pajangan karya di kelas V SDN Pasirbelendung. 
Selamat menyaksikan dan Thanks! 

PAPAN PAJANGAN KERYA KELAS V SDN PASIRBELENDUNG

Komentar